KOMPAS.com – Sebuah unggahan berisi informasi mengenai seorang laki-laki yang sedang tertidur tiba-tiba tersentak karena satu kakinya terangkat, viral di media sosial pada Selasa (27/9/2022).
Informasi itu diunggah oleh akun Twitter ini.
“Pernah?” tulis pengunggah dalam twit.
Pernah? pic.twitter.com/qyN6O5wzSp
— Ketawa itu GRATIS???? (@KucengTerbanggg) September 27, 2022
Dalam twit juga dilengkapi dengan video berdurasi 11 detik yang menampilkan laki-laki tersentak karena satu kakinya terangkat secara tiba-tiba.
Hingga Rabu (28/9/2022), twit itu sudah dibagikan ulang sebanyak 988 kali dan disukai sebanyak 4.092 kali oleh pengguna Twitter lainnya.
Sejumlah warganet pun menanggapi twit tersebut dan mengakui pernah mengalami hal serupa.
“2016an sering seperti ini tiap dini hari. Kadang 2 kaki langsung wkw. Alhamdulillah dibawa ke fisio daerah mgl sembuh wkwk. Rasane raumum,” tulis akun Twitter ini.
“Pernah, sakit bgt,” tulis warganet lain.
Lalu, bagaimana penjelasan medis soal kondisi tersebut?
Penjelasan dokter
Staf pengajar Program Studi Spesialis Akupuntur Medik Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia FKUI-RSCM, dr. Yoshua Viventius, Sp.Ak mengatakan bahwa kejadian yang dialami laki-laki dalam video viral itu dinamakan nocturnal leg cramps.
“Kalau melihat dari videonya, sepertinya itu adalah kram otot (nocturnal leg cramps) yang terjadi saat tidur malam,” ujar Yoshua saat dihubungi Kompas.com, Rabu (28/9/2022).
Ia menjelaskan, penyebab kram otot itu bisa bermacam-macam, seperti:
- Gangguan saraf
- Gangguan otot
- Kekurangan zat mineral pada tubuh
- Stress
- Olahraga yang terlalu berlebihan (overused)
- Dehidrasi (kekurangan cairan).
Bagaimana terjadinya kram otot di malam hari?
Yoshua mengatakan, mekanisme terjadinya nocturnal leg cramps pun bisa bermacam-macam, tergantung pada kondisi pasien.
“Normalnya pada saat tidur terdapat tingkatan-tingkatan gelombang otak NREM dan REM (rapid eye movement),” ujar Yoshua.
“Pada tingkatan REM, tubuh akan kehilangan tonus otot (otot akan melemas) dan kekuatan tonus otot akan kembali normal lagi saat fase REM ini berakhir,” lanjut dia.
Ia menambahkan, kemungkinan pada saat itu terjadi salah posisi tubuh sehingga saat otot lemas di fase REM dan kembali ke NREM akan timbul kram otot.
Namun, untuk mengetahui penyebab pastinya, Yoshua mengimbau untuk dilakukan pemeriksaan terlebih dahulu seperti pemeriksaan lab darah.
Apa yang harus dilakukan saat terjadi kram otot?
Yoshua mengatakan, nocturnal leg cramps memang bisa terjadi secara tiba-tiba dan kapan saja.
Saat kondisi nocturnal leg cramps muncul, Yoshua mengimbau untuk melemaskan otot sebagai penanganan pertama.
“Penanganan pertama adalah dengan melemaskan otot, bisa dengan melakukan massage (pijatan tangan) di daerah otot yang kram,” kata dia.
Selain itu, bisa juga dengan mengompres dengan es atau sesuatu yang dingin pada area yang dirasa sakit.
Adapun Yoshua menambahkan, kondisi nocturnal leg cramps ini bisa terjadi pada laki-laki maupun perempuan.
“Ini bisa terjadi baik di laki-laki atau perempuan,” imbuhnya.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram “Kompas.com News Update”, caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
#Viral #Video #Seorang #Pria #Tibatiba #Angkat #Satu #Kaki #Saat #Tidur #Ini #Kata #Dokter #Halaman
Klik disini untuk lihat artikel asli