7 Penyakit Seksual yang Bisa Ditularkan Lewat Seks Oral

  • Whatsapp

KOMPAS.com – Seks oral sering dilakukan oleh pasang sebagai bentuk rangsangan sebelum atau sebagai pengganti hubungan seksual.

Seks oral dinilai lebih aman untuk dilakukan karena tidak melibatkan penetrasi penis ke vagina atau melalui anal.

Padahal ternyata, seks oral juga bisa menularkan beberapa jenis penyakit menular seksual (PMS).

Penyakit seksual yang bisa ditularkan lewat seks oral

Dilansir dari Healthline dan CDC, ada beberapa penyakit seksual yang bisa ditularkan lewat seks oral. Berikut adalah beberapa penyakit menular seksual tersebut.

  • Gonore atau kencing nanah

Gonore atau kencing nanah adalah penyakit seksual yang akan menyerang organ intim serta tenggorokan dan bisa ditularkan melalui seks oral.

Beberapa gejala gonore yang akan timbul, seperti keluarnya nanah, terasa panas atau terbakar ketika buang air kecil, pembengkakan testis, hingga memicu rasa nyeri pada area dubur.

Sebaliknya, gonore yang menyerang tenggorokan tidak menimbulkan gejala yang parah karena biasanya hanya berupa sakit tenggorokan.

Meskipun begitu, kondisi ini masih memiliki kemungkinan untuk mengancam nyawa karena bisa menyebar ke bagian tubuh yang lain.

Klamidia disebabkan oleh bakteri dan biasanya tidak menimbulkan gejala pada penderitanya.

Klamidia biasanya akan ditularkan dari tenggorokan ke penis atau sebaliknya. Sedangkan untuk penularan dari atau ke vagina jarang terjadi.

#Penyakit #Seksual #yang #Bisa #Ditularkan #Lewat #Seks #Oral

Klik disini untuk lihat artikel asli

Related posts