KOMPAS.com – Duel Manchester City vs Sevilla bakal tersaji pada laga perebutan Piala Super Eropa 2023. Link live streaming pertandingan tersebut tersedia di bagian akhir artikel ini.
Juara Liga Champions musim lalu sekaligus peraih treble winners, Manchester City, akan melawan kampiun Liga Europa, Sevilla, pada ajang Piala Super Eropa.
Laga Man City vs Sevilla tersebut bakal digelar di Stadion Georgios Karaiskakis, Yunani, pada Kamis (17/8/2023) dengan kickoff pukul 02.00 WIB.
Usai kalah dari Arsenal pada ajang Community Shield, Man City kemudian meraih kemenangan meyakinkan 3-0 atas Burnley pada pekan pertama Premier League.
Akan tetapi, kemenangan itu harus dibayar mahal karena Man City kehilangan Kevin De Bruyne yang mengalami cedera hamstring.
Di lain sisi, Sevilla memulai musim baru dengan menderita kekalahan 1-2 dari Valencia pada jornada pembuka LALIGA 2023-2024.
Menariknya, Sevilla menjadi bagian dari perjalanan Manchester City meraih gelar Liga Champions musim lalu.
Musim lalu, Man City dan Sevilla bertemu di babak penyisihan grup.
Hasilnya, pasukan Josep “Pep” Guardila membawa pulang kemenangan telak 4-0 saat berkunjung ke markas Sevilla.
Kemudian ketika bermain di Etihad, Man City menang dengan skor 3-1.
Sebelumnya, kedua tim juga pernah bertemu di fase grup Liga Champions musim 2015-2016.
Hasilnya pun sama yakni Man City selalu menang dalam dua pertemuan.
Bagi Manchester City, ini adalah penampilan pertama mereka di Piala Super Eropa.
Sementara itu, Sevilla yang mengoleksi tujuh titel Liga Europa pernah enam kali tampil dengan hasil juara sekali pada musim 2006.
Adapun laga Man City vs Sevilla pada Piala Super Eropa 2023 dapat disaksikan secara streaming di Vidio dengan mengaktifkan paket berlangganan yang tersedia.
Klik tautan berikut ini untuk mendapatkan link live streaming Manchester City vs Sevilla >> KLIK DI SINI
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram “Kompas.com News Update”, caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
#Link #Live #Streaming #Man #City #Sevilla #Piala #Super #Eropa #Kickoff #WIB #Halaman
Klik disini untuk lihat artikel asli