Cara Mengaktifkan Sleep Timer di Android TV agar Mati Otomatis

  • Whatsapp

KOMPAS.com – Rasa kantuk biasa menyerang saat menikmati tontonan di TV. Maka dari itu tak jarang pengguna sering ketiduran  saat menonton TV dan membuat TV terus menyala sepanjang malam.

Read More

Hal ini tentu saja akan membuat boros energi dan tagihan listrik yang mahal. Maka dari itu untuk menghindari hal ini terjadi,  Anda bisa memanfaatkan fitur sleep timer yang tersedia di Smart atau Android TV Anda.

Lantas bagaimana cara mengaktifkan sleep timer di Android TV? Selengkapnya berikut ini langkah-langkahnya.

Cara mengaktifkan sleep timer di Android TV

  • Buka “Pengaturan/Settings” di Android TV Anda
  • Selanjutnya pilih “More Settings”
  • Klik “Timer”
  • Selanjutnya klik opsi “Sleep Timer” dan atur timer untuk mengalihkan TV ke mode tidur
  • Anda dapat memilih dari 10 menit hingga maksimal hingga 120 menit

Cara mengaktifkan sleep timer di Android TV lewat aplikasi

  • Unduh aplikasi Sleep TV Timer (Screen &Media) di Google Play Store
  • Instal aplikasi di Android TV Anda
  • Setelah terinstal di Android TV, maka klik tombol “Pengaturan” dari kanan bawah
  • Selanjutnya pilih “Display over other apps”
  • Geser toggle ke kanan untuk mengaktifkan aplikasi
  • Selanjutnya buka aplikasi Sleep TV Timer
  • Lanjutkan hingga muncul pengaturan Sleep Timer di TV dan Anda bisa mengatur durasi waktu agar TV mati otomatis 

Itulah cara mengaktifkan fitur Sleep Timer di Android TV. Semoga membantu.

 

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram “Kompas.com News Update”, caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

#Cara #Mengaktifkan #Sleep #Timer #Android #agar #Mati #Otomatis

Klik disini untuk lihat artikel asli

Related posts