Napas Anak Cepat Saat Demam, Tanda Penyakit Apa?

  • Whatsapp

KOMPAS.com – Ayah dan ibu tentu merasa khawatir saat anaknya sedang sakit. Terlebih jika si kecil mengalami demam disertai dengan kenaikan laju pernapasan.

Orangtua yang menemui napas anak cepat saat demam sebaiknya memang perlu segera berkunjung ke fasilitas pelayanan kesehatan terdekat.

Napas anak cepat saat demam bisa menjadi salah satu gejala atau tanda masalah pernapasan seperti pneumonia dan bronkiolitis.

Sebelum menyimak penjelasannya, Anda mungkin perlu mengetahui laju pernapasan yang normal pada anak.

Berapa laju pernapasan normal pada anak?

Dilansir dari WebMD, laju pernapasan normal anak bisa berbeda-beda tergantung usia si kecil.

Cara menghitung napas anak dapat dilakukan dengan meletakkan tangan orangtua atau pengasuh pada dada anak dan menghitung gerak napas anak dalam 1 menit.

Berikut laju pernapasan normal pada anak:

  • 0-6 bulan: 30-60 napas per menit
  • 6-12 bulan: 24-30 napas per menit
  • 1-5 tahun: 20-30 napas per menit
  • 6-12 tahun: 12-20 napas per menit
  • 12 tahun ke atas: 12-20 napas per menit.

Bila napas anak cepat disertai dengan tarikan dinding dada ke dalam, dapat pula disertai dengan gejala kepala seperti mengangguk-angguk ketika bernapas dan/atau kebiruan pada bibir, maka pada anak tersebut terdapat kondisi sesak napas.

Napas anak cepat saat demam, tanda apa?

Hampir semua anak tampak bernapas lebih cepat dari biasanya saat mengalami demam tinggi. Namun, orangtua perlu waspada jika napas tampak sangat cepat atau sebanyak 50 kali per menit.

Pasalnya, napas anak cepat saat demam bisa menjadi tanda penyakit ini:

#Napas #Anak #Cepat #Saat #Demam #Tanda #Penyakit #Apa

Klik disini untuk lihat artikel asli

Related posts